
Izin No. 421.I/2066 Dis P & K/29 Agustus 2005, NSS: 002286101027 Terakreditas B Muqodimah: Dalam upaya membantu pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas pendidikan, TK Islam Insan Mulia ingin kokoh dalam peran dan fungsinya dimasyarakat, dirancang untuk menyiapakan anak-anak bangsa yang memiliki kualitas pendidikan agama yang memadai dan kreatif dalam bermain. Kenyataan ini makin mengokohkan jajaran guru-guru TK Islam Insan Mulia untuk lebih meningkatkan kualitas pendidikan dalam era persaingan global yang makin kompetitif. Kemudahan dan fasilitas yang diberikan TK Islam Insan Mulia memungkinkan semua lapisan masyarakat dapat mengikuti pendidikan di TK Islam Insan Mulia. Namun, dengan tetap menjaga kualitas, karena kami sangat memahami akan fungsi dan peranan pendidikan sebagai agen perubahan dan pembentukan masa depan anak-anak bangsa. Motto: "Anak beriman, berilmu dan cerdas bermain" Visi: Mewujudkan TK Islam INSAN MULIA sebagai TK terpadu unggul dan persemaian akhlak mulia. Misi: - Menyelenggarakan sistem belajar terpadu. - Mewujudkan kreativitas bermain. - Menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia. - Berilmu dan cerdas bermain. - Menjadikan TK Model dari TK sekitarnya. - Menjadikan TK Model dari TK sekitarnya. - Menghasilkan lulusan yang beriman, berilmu dan berakhlak mulia. - Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan potensi kreativitas kemandirian dan percaya diri sendiri sebagai bekal mengarungi kehidupan yang akan datang (life skill). - Mengahasilkan lulusan yang memiliki jiwa toleransi, terampil berkomunikasi dan berinteraksi serta kesadaran lingkungan yang tinggi. Jenjang Pendidikan: - Play Group - Kelompok A & B Kompotensi Lulusan TK Islam Insan Mulia: - Mengenali ajaran agama yang diyakini - Menyiapkan dan mendidik agar memiliki kreativitas tinggi - Mengutamakan bermain - Menunjukkan pemahaman positif tentang diri dan percaya diri - Menunjukkan kemampuan untuk berinteraksi dengan orang lain dan alam sekitar - Menunjukkan kemampuan berfikir runtut - Berkomunikasi secara efektif terbiasa hidup sehat - Menunjukkan kematangan fisik Sistem Pendidikan: Menggunakan kurikulum diknas/Sekolah Kurikulum Pengembangan Diri Tenaga Pengajar: Dibina dan dikelola oleh tenaga pendidik berpengalaman sesuai disiplin ilmunya, terdiri dari sarjana Perguruan Tinggi yang sudah terakreditasi dan sudah bersertifikasi Fasilitas: - Sarana ibadah - Perpustakaan mini - Sarana olahraga - Ruang UKS - Sarana bermain lengkap - Ruang kelas yang nyaman Kegiatan Ekstrakurikuler: - Drumband - Melukis - Iqro - Bahasa Inggris - Komputer - Menari Kegiatan Penunjang Ekstrakurikuler: - Shalat dhuha berjamaah - Hafalan do'a harian/surat-surat pendek - Manasik haji - Pemeriksaan gigi dan mulut secara berkala - Bakti sosial - Santunan yatim/dhuafa - Peringatan hari besar islam nasional - Tabungan murid - Ajang kreasi mrudi setiap akhir bulan - Pengumpulan zakat - Peduli qurban - Kunjungan pengetahuan Prestasi: - Juara Peringakat V Drumband tingkat nasional - Juara Umum/bergilir Drumband se-tangsel - Juara Umum Drumband se-Jabodetabek - Juara I Drumband se-Kota Tangerang - Juara I MTQ Guru TK se-Kota Tangerang - Juara I MTQ Guru TK se-Provinsi Banten - Juara I Futsal antara TK se-Jakarta Selatan - Jaura I Sport and Art Competition se-Kota Tangerang - Juara I Sekolah Sehat se-Kota Tangerang - Juara I Mewarnai se-Jabodetabek - Juara I Menyanyi se-Jabodetabek - Juara I Bola Keranjang se-Jabodetabek dan masih banyak lagi piala kejuaran lainnya Informasi pendaftaran: No. Telp: 021 - 22278381 Ibu Rohilah: 0812 1038 1851 Ibu Endah: 0812 1836 5831 Persyaratan Pendaftaran: - Mengisi formulir pendaftaran - Menyerahkan fotocopy KT ayah, ibu, akte kelahiran dan kartu keluarga - Menyelesaikan dan melunasi administrasi Lokasi: Jl. Masjid Fatahillah XA, RT/RW: 002/07, Sudimara Timur, Ciledug, Kota Tangerang, Banten, 15151
